Tapin Gencarkan Layanan Vaksin Keliling Berhadiah

lenterakalimantan.com, RANTAU – Layanan vaksin mobile yang digelar tim gabungan TNI, Polri, Satpol PP dan Dinas Kesehatan sasar pengendara jalan raya yang melintas di kawasan Ruang Terbuka Hijau (RTH) Rantau Baru, Sabtu sore (25/12/2021).

Sekda Tapin H Masyraniansyah bersama Komandan Kodim 1010 Tapin Letkol Inf Andi Sinrang yang ikut secara langsung memantau pelaksanaan vaksinasi mobile mengatakan, Serbuan Vaksin Massal yang dilaksanakan secara mobile ini untuk memudahkan masyarakat yang ingin bervaksin.

Bacaan Lainnya

“Agar mereka tidak perlu datang ke Puskesmas atau Rumah Sakit untuk mendapatkan layanan vaksin, layanan vaksin kita berikan langsung secara mobile,”Ujarnya kepada awak media.

Pada hari Sabtu, layanan vaksin mobile yang telah digelar di dua tempat yakni di Terminal By Pass dan sore hari dilaksanakan di RTH Rantau Baru, dilanjutkan pada hari minggu bertempat di desa Jingah Babaris dan Simpang 4 Cangkring Ranggaman.

“Tujuan kegiatan ini adalah agar masyarakat kita sehat”. Ucap Sekda Tapin H Masyraniansyah kepada awak media.

“Selain refreshing di RTH Rantau Baru dan mengunjungi pasar kuliner di desa Jingah Babaris, mereka yang belum bervaksin bisa langsung mendapatkan pelayanan vaksinasi yang kita siapkan”. Tambahnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.