lenterakalimantan.com, PELAIHARI – Rangkaian peringatan dua dekade partai Demokrat di Bumi Tuntung Pandang cukup meriah pasalnya diisi berbagai kegiatan sosial masyarakat.
Mulai dari pembagian sembako, uang tunai, makanan siap saji kepada panti asuhan, vaksin covid-19 hingga tausiah dan pendidikan politik digelar dalam sepekan partai berlambang bintang mercy ini.
Ketua DPC Partai Demokrat Tala Arkani, Jum’at (10/9) mengatakan kegiatan ini dalam rangka peringatan 20 tahun lahirnya partai demokrat. “Partai Demokrat berkoalisi dengan Rakyat,”kata H Arkani sapaan akrab ketua Komisi III DPRD Tala ini.
Acara dilanjutkan dengan Pendidikan partai politik berupa dialog interaktif yang diikuti oleh pengurus PAC, pengurus DPC dan kader muda Demokrat.
Kemarin sebut dia pada hari Lahir Partai Demokrat Tanggal 9 September 2021 dilaksanakan berbagai kegiatan, diantaranya syukuran diisi dengan Tausiah oleh Ustadz H Saberan.
Penyerahan paket sembako kepada kader dan simpatisan Partai Demokrat, kemudian lanjut anjangsana ke Panti Asuhan Tuntung Pandang Desa Atu-Atu Pelaihari Tala untuk menyerahkan bantuan makanan dan uang tunai.
Terus mengikuti zoom meeting puncak HUT 2 dekade partai Demokrat Secara Nasional yang dipimpin ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono dan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang juga Presiden ke 6 RI.
“HUT Demokrat ke 20 tahun ini kita jadikan momen untuk bertekad memenangkan pemilu 2024 dengan bersama sama bekerja keras membangun struktur dan membinanya hingga tingkatan terendah saling bekerjasama dan berkoalisi dengan rakyat serta memperhatikan keinginan rakyat membawa bangsa ini lebih sejahtera, aman dan damai,”tandasnya.