lenterakalimantan.com, TANAH BUMBU – Kwartir Ranting (Kwarran) Kusan Hilir memperingati Hari Pramuka Indonesia ke-63 tahun 2024 dengan menggelar upacara dan berbagai kegiatan lomba. Acara tersebut berlangsung pada Rabu, 14 Agustus 2024, di Lapangan Bola 7 Pebruari, Kota Pagatan, dengan tema “Berjiwa Pancasila Menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).”
Usai upacara, rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan lomba-lomba ketangkasan yang melibatkan Pramuka tingkat Penggalang, termasuk lomba melukis dan Bongkar Pasang Tenda (Bongpasten). Sekitar 500 peserta dari jenjang SD, SMP, dan SMA/sederajat di wilayah Kecamatan Kusan Hilir turut serta memeriahkan acara ini.
Kemeriahan acara tampak jelas saat gelar senja, di mana keterampilan dan kreativitas peserta diuji melalui berbagai penampilan. Salah satu yang menarik perhatian adalah tarian Kuda Gepang khas Kalimantan Selatan yang dibawakan oleh Pramuka Penggalang dari Gugus Depan SDN 3 Batuah. Penonton terlihat terpukau dengan penampilan tersebut.
Tidak kalah menarik, pertunjukan barongsai “Halilipan Pemangsa Anak Ayam” yang diperagakan oleh Pramuka Penggalang dari SMP 2 Kusan Hilir serta peragaan bendera semaphore oleh Penggalang dari MTSN 1 Tanah Bumbu juga berhasil menghibur para undangan.