Lenterakalimantan.com, TANAH BUMBU – Gerak cepat anggota Polsek Simpang Empat berhasil menangkap pelaku AI (39) atas kasus pencurian sebuah sepeda motor.
Motor curian berjenis Yamaha V-ixion itu kedapatan berada di tempat reparasi kunci yang ternyata pelaku hendak memesan duplikat di Jalan Transmigrasi Plajau Desa Barokah.
Kasus peristiwa pencurian ini terjadi pada hari Jumat 22 september 2023, sekitar pukul 01.30 Wita di Taman Educaion Park Desa sejahtera Kecamatan impang Empat, Kabupaten Tanah Bumbu.
Kapolres Tanah Bumbu AKBP Tri Hambodo melalui Kasi Humas nya IPTU Jonser Sinaga menjelaskan kepada Awak media Lenterakalimantan.com pada jumat (22/9/2023).
Menurut Jonser, kejadian tersebut berawal sekitar pukul 00.30 Wita saat korban atas nama Hafid Kurniawan pemilik Motor bersama saksi nongkrong di cafe Batistuta Taman Educasion park.
Pada saat itu korban sebelumnya telah memarkir sepeda motor tepat di belakang Pos Kotis Polsek Simpang Empat dalam keadaan tidak terkunci stang.
“Lalu Sekitar 01.30 wita, ketika Hafid kurniawan ingin pulang dan melihat sepeda motor sudah tidak ada lagi ditempat parkir, akibat kejadian tersebut korban mengalami kerugian sekitar Rp.18 Juta rupiah,” ucap Kasi Humas.
Kasi Humas menjelaskan, Kronologis penangkapan pada Jumat 22 September 2023 sekitar 11.00 Wita, sebelumnya Petugas Polsek Simpang Empat mendapatkan laporan dari Karyawan Kios Reparasi Kunci yang ada di daerah Tansmigrasi plajau, bahwa ada kendaraan jenis Vixion mau bikin Kunci Duplikat, “namun pria tersebut menunjukan gelagat mencurigakan,” terang Jonser.
Lanjutnya, dicurigai diduga motor hasil curian, karena jenis Motor Vixsion ada kesamaan dengan yang diduga hilang yang sempat di Share di beberapa Grup informasi. Lalu karyawan reparasi, langsung menghubungi Petugas Piket di Polsek Simpang Empat via telpon.
Atas laporan itu, Unit Reskrim polsek Empat bergerak cepat langsung mengamankan pelaku yang diduga telah melakukan tindak pidana pencurian, kemudian pelaku bersama barang bukti digiring Kepolsek Simpang Empat guna proses lebih lanjut.