Respon Cepat Keluhan Warga Desa Tebing Siring, Bupati Tanah Laut Janji Tuntaskan Persoalan Jalan

Bupati Tala HM Sukamta saat melakukan peninjauan ruang terbuka publik
Bupati Tala HM Sukamta saat melakukan peninjauan ruang terbuka publik

lenterakalimantan.com, PELAIHARI – Keluhan masyarakat Desa Tebing Siring, Kecamatan Bajuin, Kabupaten Tanah Laut yang sudah puluhan tahun tidak bisa menikmati mulusnya jalan aspal karena terkendala melewati jalan milik HGU PTPN XIII sepanjang 4,7 Km, langsung direspon cepat Bupati Tanah Laut H.M Sukamta.

Orang nomor satu di Tanah Laut tersebut menyebutkan pihaknya sudah membuat surat ke pihak PTPN XIII terkait jalan HGU yang menjadi lintasan masyarakat Desa Tebing Siring supaya bisa diselesaikan.

Bacaan Lainnya

Hal itu ia sampaikan disela kegiatannya saat meninjau proyek pendestrian pejalan kaki di Jalan KH Mansyur, Kelurahan Angsau, Kecamatan Pelaihari.

“Kita sudah kirim surat dan komunikasi dengan direktur utama PTPN XIII mencari jalan terbaik untuk penyelesaian.” Katanya Kamis (25/11).

Meskipun nantinya ada ganti rugi untuk jalan tersebut, pihak Pemerintah Kabupaten Tanah Laut siap untuk mengganti dengan catatan bisa menyelesaikan masalah tersebut.

Menurutnya, setelah diserahkan kepihak Pemerintah, jalan tersebut sudah bisa diperbaiki sehingga mampu dinikmati kepada masyarakat.

“Surat permohonan dari kita nanti akan dibawa ke Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS),”ujarnya.

Bahkan secara lisan pihak Direktur PTPN XIII juga sudah menyetujui.

“Saat pelepasan kita akan ikuti aturannya, mudahan-mudahan saat hari jadi Kabupaten Tanah Laut sudah bisa selesai dan ini hadiah untuk masyarakat,”pungkasnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *