Wabup Kapuas Ikuti Pembukaan FSQ VIII Tingkat Provinsi Lewat Zoom

Wakil Bupati Kapuas H Nafiah Ibnor ikuti secara langsung pembukaan Festival Seni dan Qasidah (FSQ) ke VIII tingkat Provinsi Kalimantan Tengah melalui zoom meeting
Wakil Bupati Kapuas H Nafiah Ibnor ikuti secara langsung pembukaan Festival Seni dan Qasidah (FSQ) ke VIII tingkat Provinsi Kalimantan Tengah melalui zoom meeting

lenterakalimantan.com, KUALA KAPUAS – Wakil Bupati Kapuas H Nafiah Ibnor ikuti secara langsung pembukaan Festival Seni dan Qasidah (FSQ) ke VIII tingkat Provinsi Kalimantan Tengah melalui zoom meeting, di kediamannya Jalan Kenanga Kuala Kapuas, Kamis (7/10) malam.

Adapun kegiatan pembukaan tersebut, dibuka secara langsung oleh Wakil Gubernur Provinsi Kalimantan Tengah H Edy Pratowo.

Bacaan Lainnya

Tampak hadir mengikuti kegiatan Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Lembaga Seni dan Qasidah (DPW  LASQI) Provinsi Kalimantan Tengah Hj Rayuhani beserta jajaran, Kakanwil Provinsi Kalimantan Tengah H Noor Fahmi, sejumlah Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Lasqi Kabupaten/Kota yang ada di Provinsi Kalteng dan sejumlah undangan yang masuk dalam zoom meeting.

Pada kegiatan pembukaan itu juga dilaksanakan pelantikan dewan juri yang akan menilai penampilan peserta dari 14 kabupaten/kota di Provinsi Kalteng dari tanggal 7 sampai dengan 10 Oktober 2021 mendatang, yang mana dilantik secara langsung oleh Ketua DPW Lasqi Provinsi Kalteng Hj Rayuhani.

Usai mengikuti pembukaan, Wakil Bupati Kapuas HM Nafiah Ibnor menyampaikan bahwa dengan adanya FSQ ini, Kabupaten Kapuas tidak ketinggalan untuk mengikuti lomba dengan mengikutsertakan sembilan peserta perwakilan Kabupaten Kapuas.

“Semoga hasil video penampilan peserta dari Kabupaten Kapuas yang dikirimkan ke Palangka Raya ini mendapatkan hasil yang baik sampai dengan ditingkat nasional,” ungkap Wakil Bupati Kapuas itu.

Lebih lanjut, HM Nafiah Ibnor yang juga selaku Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Kapuas menerangkan bahwa Pemerintah Kabupaten Kapuas berharap agar seni budaya islam di Kabupaten Kapuas dapat semakin meningkatkan prestasi kedepan dan membawa harum nama Kabupaten Kapuas.

“Kami atas nama Pemerintah Daerah mendoakan dan mendukung sepenuhnya dengan kesuksesan Lasqi Kabupaten Kapuas dan sembilan peserta dengan harapan mendapatkan hasil yang sebaik-baiknya dan membawa harum nama Kabupaten Kapuas,” pungkas HM Nafiah Ibnor.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *